SMA Negeri 3 Cirebon, merupakan salah satu Sekolah Menengah Atas Negeri yang ada di Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Sama dengan SMA pada umumnya di Indonesia masa pendidikan sekolah di SMAN 3 Cirebon ditempuh dalam waktu tiga tahun pelajaran, mulai dari Kelas X sampai Kelas XII. Didirikan pada tahun 1978.
Pada tahun 2007, sekolah ini menggunakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan sebelumnya dengan KBK. Dan mulai tahun 2013 hingga kini menggunakan Kurikulum 2013. Dan pada Tahun Pelajaran 2022/2023, SMAN 3 Cirebon menjadi salah satu sekolah di Kota Cirebon yang menggunaan Kurikulum Merdeka untuk kelas X, sedangkan kelas XI, dan XII masih menggunakan kurikulum 2013.